Pengalihan Arus di Jl Rajawali Diberlakukan
access_time Rabu, 16 Desember 2015 20:23 WIB
remove_red_eye 2547
person Reporter : Rudi Hermawan
person Editor : Widodo Bogiarto
Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi Jakarta Selatan mulai memberlakukan pengalihan arus terhadap angkutan umum dan mobil pribadi yang melintas di Jalan Buntu melewati Jalan Rajawali, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Rabu (16/12).
Semua angkutan dan mobil pribadi yang melintas di Jalan Buntu harus melintas di Jalan Rajawali
"Hari ini mulai dialihkan.
Semua angkutan dan mobil pribadi yang melintas di Jalan Buntu harus melintas di Jalan Rajawali ," kata Priyanto, Kasudin Perhubungan dan Transportasi Jakarta Selatan.Dikatakan Priyanto, uji coba pengalihan arus tersebut akan di lakukan hingga Kamis (24/12) mendatang dan selanjutnya akan dievaluasi, apakah ada kendala dan sebagainya.
Cegah Lawan Arah, MCB di Flyover Permata Hijau Ditambah